Ex Philosophia Claritas
Out of Philosophy Clarity

Community

STUDENT NEWS

Driyarkara Homecoming 2019

TERAKHIR DITULIS

04 September 2019

KOMUNITAS: ALUMNI

Filsafat adalah rasa sebal sekaligus rindu. Sebal sebagai buah dari kegagalan memahami paragraf teks filsafat yang begitu abstrak—Romo Sindhunata SJ, alumnus 1970, bahkan pernah melempar buku filsafat yang sedang dibacanya, karena sebal, begitu kesaksiannya dalam Homecoming Alumni STF Driyarkara yang terselenggara pada pekan terakhir Agustus 2019. Rindu adalah buah dari kebahagiaan saat memahami betapa kedalaman dan kejernihan pemikiran filosofis dapat menenangkan batin—terkadang juga melalui debat sengit antar mahasiswa pun dengan para guru dalam ruang akademis yang guyub. Begitulah, ingatan akan pengalaman belajar filsafat membayangi kehangatan dalam perjumpaan pertama para alumni lintas angkatan, mahasiswa dan tentunya para dosen dan staf STF Driyarkara. Perjumpaan itu jugalah yang meneguhkan para civitas akademika Driyakara akan keyakinan bahwa kecintaan terhadap filsafat mesti tetap menyala, menjadi oase bagi kehidupan bersama di Indonesia. Sebab, semangat mencari kebenaran mustahil punah!

REGISTRATION DEPARTMENT

Nearly 95% of International Students Driyarkara Philosophy High School recommends to other students to study Philosophy at our place.